Dengan mengakses dan menggunakan situs iklankan.com, Anda sebagai pengiklan dan/atau pengguna situs iklankan.com setuju untuk mematuhi syarat dan ketentuan yang berlaku. Mohon untuk membaca pernyataan ini dengan seksama sebelum melanjutkan penggunaan situs.
Pembatasan Tanggung Jawab :
1. iklankan.com tidak bertanggung jawab atas segala resiko dan kerugian
yang timbul dari dan dalam kaitannya dengan informasi yang dituliskan
oleh pengiklan dan/atau pengguna iklankan.com
2. iklankan.com tidak bertanggungjawab
atas segala pelanggaran hak cipta, merek, desain industri, desain tata
letak sirkuit, hak paten atau hak-hak pribadi lain yang melekat atas
suatu barang, berkenaan dengan segala informasi yang dibuat oleh pengiklan dan/atau pengguna.
3. iklankan.com tidak bertanggungjawab atas segala resiko
dan kerugian yang timbul berkenaan dengan penggunaan barang yang dibeli
melalui iklankan.com, dalam hal terjadi pelanggaran ketentuan
perundang-undangan.
4. iklankan.com berhak untuk mengubah atau menghapus iklan yang melanggar kebijakan situs atau yang dianggap merugikan pihak lain. Kami juga berhak untuk menangguhkan atau menghentikan akses pengguna yang melanggar syarat dan ketentuan yang berlaku.
5. iklankan.com berhak untuk mengubah syarat dan ketentuan ini kapan saja tanpa pemberitahuan sebelumnya. Anda disarankan untuk secara berkala memeriksa syarat dan ketentuan ini agar tetap mengetahui perubahan yang ada.
Produk dan hal lainnya yang dilarang tayang di platform iklankan.com :
• Segala bentuk tulisan yang dapat berpengaruh negatif terhadap pemakaian situs ini.
•
Obat-obatan terlarang sebagaimana diatur dalam Undang-undang No.35
Tahun 2009 Tentang narkotika termasuk Psikotropika dan obat-obatan,
terutama obat-obatan, dan zat lain yang dimaksudkan untuk digunakan
sebagai pengganti, terlepas dari apakah kepemilikan dan pemasaran zat
dan bahan kimia tersebut dilarang oleh hukum atau tidak.
• Senjata
api, kelengkapan senjata api, replika senjata api, air gun, dan peluru
atau sejenis peluru, senjata tajam, serta jenis senjata lainnya
• Dokumen pemerintahan dan perjalanan
• Bagian/organ manusia
• Mailing list dan informasi pribadi
• Barang-barang yang melecehkan pihak/ras tertentu atau dapat menyinggung perasaan orang lain
• Barang yang berhubungan dengan kepolisian
• Barang yang belum tersedia (pre order)
• Barang curian
• Barang mistis
• Pembuka kunci dan segala aksesori penunjang tindakan perampokan/pencurian
• Barang yang dapat dan atau mudah meledak, menyala atau terbakar sendiri
• Pornografi, sex toys, alat untuk memperbesar organ vital pria, maupun barang asusila lainnya
• Barang cetakan/rekaman yang isinya dapat mengganggu keamanan & ketertiban serta stabilitas nasional
• Jasa hacking (peretas)
• Jasa sadap dan intersepsi
• Jasa jailbreak / bypass / rooted / unlocked
• Jasa Instalasi Operating System tidak original / sertifikasi
• Jasa Inject Pulsa / Paket Data Internet
• Jasa pembuatan / pengrusakan website
• Jasa pemalsuan dokumen, jual ijazah, jual sertifikat
• STNK dan atau BPKB yang tidak dijual bersamaan dengan kendaraan yang dimaksud dalam STNK dan atau BPKB tersebut
• Jasa pijat (++)
• Jasa lady escort / wanita sewaan
• Jasa seks komersial
• Jasa Bodyguard, tukang pukul dan criminal
• Jasa pernikahan Siri / Sirih
• Pencari kerja dan penyedia kerja dibawah umur 18 tahun
• Rekening di game online dan semua elemen yang dibuat oleh pengguna di game ini (misalnya. Karakter, item)
• E-Book, CD, DVD, dan Software bajakan
• Merek dagang
• Gadget (ponsel, tablet, phablet, smartwatch, dan sejenisnya) replika atau berasal dari pasar gelap (black market)
• Barang-barang lain yang dilarang untuk diperjualbelikan secara bebas berdasarkan hukum yang berlaku di Indonesia
•
Barang dengan hak distribusi eksklusif yang hanya dapat diperdagangkan
dengan sistem penjualan langsung oleh penjual resmi dan atau barang
dengan sistem penjualan Multi level Marketing
• Barang KW / Imitasi / Barang Designer Palsu
Laporkan Konten
Jika ditemukan konten iklan yang melanggar hak cipta, bermuatan pornografi dan segala iklan dan informasi yang melanggar undang-undang yang berlaku, silakan laporkan dengan mencantumkan nama, email, url/link situs, jenis pelanggaran melalui email ke : iklankan.id@gmail.com
Segala laporan pelanggaran konten iklan dan informasi segera ditindaklanjuti untuk penangguhan dan penghapusan
Disclaimer Informasi Umum
"Informasi yang disajikan di iklankan.com hanya untuk tujuan edukasi
dan informasi umum. Kami berusaha menyajikan informasi yang akurat dan
terkini, namun tidak menjamin keakuratan, kelengkapan, atau keandalan
informasi tersebut. Penggunaan informasi dari website iklankan.com sepenuhnya
menjadi tanggung jawab pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas
kerugian atau kerusakan yang mungkin timbul akibat penggunaan informasi
dari website iklankan.com"
Kebijakan Privasi Data Pribadi
1. Pendahuluan
Kami berkomitmen untuk melindungi privasi Anda. Kebijakan ini menjelaskan bagaimana kami mengumpulkan, menggunakan, dan melindungi data pribadi Anda.
2. Data yang Kami Kumpulkan
Kami mengumpulkan data pribadi seperti nama, alamat email, nomor telepon, data identitas pribadi lainnya dan informasi penggunaan layanan.
3. Tujuan Penggunaan Data
Data pribadi Anda digunakan untuk:
Memberikan dan mengelola layanan
Meningkatkan pengalaman pengguna
Menghubungi Anda terkait layanan
4. Keamanan Data
Kami mengambil langkah-langkah untuk melindungi data pribadi Anda dari akses yang tidak sah. Namun, tidak ada sistem yang sepenuhnya aman.
5. Hak Anda
Anda berhak untuk mengakses, memperbaiki, atau menghapus data pribadi Anda. Anda juga dapat menolak pemrosesan data tertentu.
6. Perubahan Kebijakan
Kami dapat memperbarui kebijakan ini dan akan memberi tahu Anda tentang perubahan yang signifikan.
7. Kontak
Jika Anda memiliki pertanyaan, silakan hubungi kami di [iklankan.id@gmail.com].
Silakan sesuaikan informasi kontak dan tanggal sesuai kebutuhan Anda.
Prakirim Surat atau Artikel
Mohon Dibaca dengan Baik dan Teliti Sebelum Menulis Surat dan Artikel di situs iklankan.com
Saat Anda mengirim Surat atau artikel, Anda dianggap telah membaca dan menyetujui semua syarat dan ketentuan di situs ini, termasuk namun tidak terbatas, ketentuan berikut:
Surat atau Artikel yang telah terbit TIDAK DAPAT DISUNTING dan TIDAK DAPAT DIHAPUS OLEH PENULIS. Surat atau artikel saat dimuat telah bersifat milik publik dan bisa diakses secara terbuka oleh semua pengguna internet. Penyuntingan atau penghapusan surat atau artikel yang sudah diterbitkan diputuskan sepenuhnya oleh redaksi.
Surat atau Artikel hanya akan diterbitkan jika dianggap layak oleh redaksi.
Surat atau Artikel hanya akan diterbitkan jika penulis mengirimkan foto identitas (KTP) ke email redaksi. Foto identitas hanya untuk kepentingan redaksi dan tidak akan dibagikan kepada pihak manapun sesuai dengan kebijakan privasi kami.